Penghargaan Spirit of Excellence WSO

Para pemenang Penghargaan Spirit of Excellence WSO diumumkan di Kongres Stroke Dunia di Singapura pada bulan Oktober 2022. Gulir ke bawah untuk melihat para pemenang dan nomine yang dihargai atas komitmen mereka terhadap keunggulan perawatan stroke dan atas kontribusi yang luar biasa dalam meningkatkan standar perawatan di rumah sakit dan komunitas mereka.

penghargaan spirit of excellence

PEMENANG DAN NOMINE PENGHARGAAN SPIRIT OF EXCELLENCE WSO 2022

Miriam Vicente
MIRIAM VICENTE

Dr. Vicente menjadi pelopor di Provinsi Neuquén sebagai yang pertama di Argentina dalam pengesahan undang-undang stroke yang akan menjamin akses perawatan dengan membentuk jaringan stroke di tingkat provinsi. Sebagai seorang ahli neurologi intervensi, saat ini ia menjabat sebagai direktur medis di Neuquén Centro de Neurociencias yang didirikannya pada tahun 2018.

Simeon Dale
SIMEON DALE

Simeon Dale adalah peneliti riset klinis di Nursing Research Institute, Australian Catholic University. Ia pernah menjadi staf proyek klinis di uji coba QASC yang selesai pada tahun 2011, dan saat ini bekerja sama dengan Prof. Sandy Middleton dalam sebuah proyek NHRMC senilai 2,2 juta dolar yang baru-baru ini diamanahkan, yaitu Uji Coba T3.

Eun Hwan Jeong
EUN HWAN JEONG

Dr. Eun Hwan Jeong adalah kepala unit stroke di Rumah Sakit Stroke & Tulang Punggung Pohang, Korea Selatan, penerima penghargaan diamond WSO Angels empat kali berturut-turut. Sebuah inspirasi bagi rumah sakit dan tenaga kesehatan profesional dalam meningkatkan kualitas perawatan stroke di Korea, pada tahun 2022 ia menyelenggarakan kuliah mingguan untuk para perawat di seluruh penjuru Korea.

WAN ASYRAF WAN ZAIDI
WAN ASYRAF WAN ZAIDI

Sebagai ahli neurologi konsultan, dr. Wan Asyraf Wan Zaidi saat ini menjabat sebagai wakil ketua Dewan Stroke Malaysia. Ia memiliki minat khusus dalam pencegahan stroke dan pencitraan stroke hiperakut. Ia dilibatkan dalam pelatihan untuk pelatih di ASEAN untuk protokol stroke hiperakut dan dalam pembentukan layanan reperfusi stroke di Maladewa.

Ana Claudia de Souza
ANA CLAUDIA DE SOUZA

Dr. Ana Claudia de Souza adalah anggota program pemimpin stroke masa depan WSO dan menjadi bagian dari tim dr. Sheila Martins dalam pengembangan layanan telestroke di Brazil. Di samping berkontribusi dalam penelitian penting di bidang farmakoekonomi, ia juga menyelenggarakan pelatihan stroke bagi petugas di unit gawat darurat.

Cesar Luis Oviedo
CÉSAR LUIS OVIEDO

Sebagai seorang paramedis yang mengabdi di Rumah Sakit Villa Nueva Community di Córdoba, Argentina, César Luis Oviedo telah membuat komunitasnya kagum akan komitmennya terhadap pembelajaran berkelanjutan. Ia telah mengembangkan sebuah strategi untuk penatalaksanaan cepat terhadap pasien stroke pada fase pra-rumah sakit untuk meningkatkan peluang terselamatkannya pasien.

Gabriela Orzuza
GABRIELA ORZUZA

Dr. Orzuza dapat mengatasi tantangan yang luar biasa dalam membangun unit stroke pertama di Salta, Argentina. Di bawah kepemimpinannya, Rumah Sakit San Bernardo meraih dua Angels Award dan sertifikasi WSO, serta menjadi sebuah pusat yang komprehensif. Proyek telestroke bertujuan untuk memudahkan akses ke perawatan stroke di seluruh penjuru provinsi.

SKYE COOTE, LIZ O’BRIEN, DAN TANYA FROST DARI ACUTE STROKE NURSES EDUCATION NETWORK (JARINGAN EDUKASI PERAWATAN STROKE AKUT, ASNEN)
SKYE COOTE, LIZ O’BRIEN, DAN TANYA FROST DARI ACUTE STROKE NURSES EDUCATION NETWORK (JARINGAN EDUKASI PERAWATAN STROKE AKUT, ASNEN)

ASNEN dibentuk pada tahun 2012 oleh sekelompok perawat stroke yang penuh semangat untuk mengatasi kesenjangan dalam peluang edukasi dan jaringan bagi perawat dan tenaga kesehatan profesional yang bekerja di bidang stroke. Jaringan ini telah menaungi lebih dari 1.000 anggota dan saat ini tengah mengembangkan program edukasi perawat yang komprehensif dengan tim Angels setempat.

Kylie Tastula
KYLIE TASTULA

Praktisi perawat stroke, Kylie Tastula, adalah penggerak utama dalam proyek peningkatan perawatan stroke yang berhasil memenangkan penghargaan diamond Angels WSO yang pertama di Rumah Sakit Royal Prince Alfred Australia. Ia dilibatkan dalam pengembangan program mentoring regional dan pedesaan, serta modul online dan virtual reality bagi perawat.

Marcia Polin
MARCIA POLIN

Dr. Marcia Polin adalah ahli neurologi di Institut Bedah Saraf dan Neurologi Amazon Barat dan tiga rumah sakit lainnya di Porto Velho, Brasil. Dengan keterbatasan sumber daya yang ada, ia berhasil mengubah perawatan stroke di Rumah Sakit de Base de Bauru, sebuah rumah sakit umum yang berhasil memenangkan sembilan penghargaan diamond Angels WSO sejak tahun 2019.

Renata Nunes de Oliveira
RENATA NUNES DE OLIVEIRA

Dr. Renata Nunes de Oliveira bekerja di sebuah rumah sakit umum di Feira de Santana di wilayah timur laut Brasil yang melayani penduduk 20 kota kecil di sekelilingnya. Melalui kemitraan dengan Angels, ia menata kembali protokol stroke di rumah sakit sehingga membuahkan hasil yang luar biasa bagi pasien di wilayah tersebut.

Ahmed Abdelalim
AHMED ABDELALIM

Profesor Ahmed Abdelalim adalah profesor neurologi dan kepala unit stroke di Universitas Kairo. Sebagai ahli dalam simulasi Body Interact dan pelatihan Brainomix, ia telah mendampingi Angels dalam menjangkau wilayah-wilayah terpencil di Mesir dan juga di luar Mesir untuk meningkatkan kesadaran akan stroke, mengedukasi tenaga kesehatan profesional serta memotivasi pusat-pusat kesehatan untuk mengirimkan data ke RES-Q.

Ahmed Elbassiony
AHMED ELBASSIONY

Profesor Ahmed Elbassiony adalah seorang profesor neurologi di Universitas Ain Shams, Kairo, serta kepala unit stroke di Rumah Sakit Asuransi Kota Nasr, Kairo. Ia memegang peranan utama dalam bidang neurointervensi dan berfokus pada pentingnya dan efek sinergis dari pengobatan terapi jembatan bagi pasien yang memenuhi syarat.

WALEED BATAYHA
WALEED BATAYHA

Dr. Waleed Batayha adalah konsultan senior di bidang neurologi dan penyakit dalam, serta merupakan inisiator proyek unit stroke di Kementerian Kesehatan Yordania. Di bawah kepemimpinannya, Rumah Sakit Pendidikan Princess Basma di Yordania Utara menjadi rumah sakit pertama di negara tersebut yang berhasil memenangkan penghargaan diamond Angels WSO.

Athena Sharifi Razavi
ATHENA SHARIFI-RAZAVI

Dr. Athena Sharifi-Razavi adalah dokter spesialis neurologi di Rumah Sakit Bu-Ali Sina Iran di Sari, dan asisten profesor di Universitas Ilmu Kedokteran Mazandaran. Ia telah berkontribusi terhadap lebih dari 40 jurnal penelitian, termasuk implikasi Covid terhadap perawatan stroke (2021). Rumah sakitnya menjadi pemenang penghargaan gold Angels WSO sebanyak dua kali.

Athari Salmeen
ATHARI SALMEEN

Dr. Athari Salmeen adalah seorang ahli neurologi dan kepala komite pengarah stroke di Rumah Sakit Jaber Sabah Kuwait. Ia menyediakan dukungan bagi seluruh komunitas stroke di Kuwait, menjangkau banyak pusat stroke untuk membentuk komite pengarah, membuat registri lokal, serta meningkatkan layanan stroke di tingkat nasional.

Ezequiel Amador Moedano
EZEQUIEL AMADOR MOEDANO

Prof. Ezequiel Amador Moedano yang dinobatkan sebagai pejuang dalam peningkatan kualitas perawatan stroke yang didukung oleh data, adalah profesor kedokteran darurat dan kepala layanan unit gawat darurat di Centro Medico Nacional La Raza Meksiko, yang di bawah kepemimpinannya berhasil memenangkan Penghargaan Angels WSO di setiap kuartal sejak tahun 2020, serta memegang sertifikasi WSO.

Luis Daniel Sanchez Arreola
LUIS DANIEL SÁNCHEZ ARREOLA

Dr. Luis Daniel Sánchez Arreola adalah ketua Asosiasi Kedokteran Darurat Meksiko dan merupakan pemimpin aktif dalam perawatan stroke pra-rumah sakit dan merupakan pendukung implementasi pedoman stroke di tingkat kota di Mexico City. Ia merupakan bagian dari gugus tugas yang melibatkan anggota senat Meksiko untuk menjadikan stroke sebagai persoalan mendesak dalam agenda publik.

Juan Manuel Calleja Castillo
Juan Manuel Calleja Castillo

Selain sebagai seorang ahli neurologi, Dr. Juan Manuel Calleja Castillo juga menjabat sebagai direktur program stroke di Centro Médico ABC, satu-satunya pusat stroke primer di Meksiko yang diakui oleh Komisi Gabungan dan merupakan pusat terbesar di negara tersebut yang berhasil memenangkan penghargaan. Ia juga menjabat sebagai wakil presiden dan presiden terpilih Asosiasi Stroke Meksiko.

Maria Epifania V Collantes
MARIA EPIFANIA V COLLANTES

Dr. Maria Epifania V Collantes adalah kepala Asosiasi Stroke Filipina, rekan WSO, ahli neurologi di Rumah Sakit Dokter Manila dan penggerak yang tidak kenal lelah untuk menghadirkan perawatan yang lebih baik di Rumah Sakit Pemerintah Filipina yang berhasil memenangkan penghargaan. Ia juga merupakan profesor madya di bidang neurologi di Universitas Filipina.

TIM TANGGAP DARURAT STROKE (STROKE ALERT RESPONDERS, STARS) QMMC
TIM TANGGAP DARURAT STROKE (STROKE ALERT RESPONDERS, STARS) QMMC

Tim Tanggap Darurat Stroke (STARS) di Pusat Medis Memorial Quirino (Quirino Memorial Medical Center, QMMC) Filipina berdedikasi terhadap perbaikan perawatan stroke yang berkelanjutan. Dipimpin oleh dr. Victoria Manuel dan dr. Jo-anne Soliven, mereka melaksanakan pelatihan simulasi dan terus membuat kemajuan melalui pengarsipan catatan yang tekun dan rapat peninjauan multidisiplin.

TIM UNIT STROKE AKUT (ACUTE STROKE UNIT, ASU) GCGMMC
TIM UNIT STROKE AKUT (ACUTE STROKE UNIT, ASU) GCGMMC

Tim Unit Stroke Akut (ASU) dari Pusat Medis Memorial Celestino Gallares milik Pemerintah di Filipina berkomitmen dalam menyediakan perawatan stroke yang terus-menerus ditingkatkan bagi populasi Bohol. Dengan sasaran untuk menciptakan sistem rujukan yang lebih ramping, tim ini menyediakan pelatihan bagi institusi dan dokter perawatan primer di sekitarnya.

DEPARTEMEN NEUROSAINS UP-PGH
DEPARTEMEN NEUROSAINS UP-PGH

Departemen Neurosains di Rumah Sakit Umum Filipina UP didedikasikan untuk meningkatkan perawatan stroke hingga keluar gedung mereka. Mereka juga memublikasikan studi mengenai penatalaksanaan stroke, meningkatkan kesadaran di kalangan tenaga kesehatan profesional dan publik, serta menyediakan pelatihan trombolisis bagi institusi yang siap menangani stroke.

ARTURO F SURDILLA
ARTURO F SURDILLA

Dr. Arturo F. Surdilla adalah kepala Layanan Neuro dan Stroke di Pusat Medis Mindanao Utara di Filipina. Ia membagikan keahliannya di pusat medis yang dibawahinya sendiri serta di rumah sakit lain, serta menggalakkan kesadaran stroke di tengah-tengah komunitas. Melalui kepemimpinannya, ia telah membantu rumah sakitnya memenangkan tiga Penghargaan Angels WSO.

Louis Kroon
LOUIS KROON

Dr. Louis Kroon adalah seorang konsultan neurologi di Rumah Sakit Pendidikan Steve Biko di Afrika Selatan yang memanfaatkan teknologi untuk merampingkan jalur perawatan, merekam data, dan mengurangi beban dalam sistem yang memiliki beban kerja berlebihan. Pemikiran inovatifnya yang berorientasi pada solusi telah membantu timnya memenangkan penghargaan diamond Angels WSO yang pertama di negara tersebut.

Sang Hyuk Im
SANG-HYUK IM

Profesor Sang-Hyuk Im adalah profesor madya di Departemen Bedah Saraf dan kepala pusat stroke di Rumah Sakit St. Mary Eunpyeong, Korea Selatan yang juga memenangkan dua penghargaan platinum Angels WSO. Minat yang kuat dalam edukasi stroke mendorongnya untuk memimpin pelatihan dan simulasi stroke bagi perawat dan EMS.

YOUNG WOO KIM, JAE JON SHEEN & SI BAEK LEE
YOUNG WOO KIM, JAE JON SHEEN & SI BAEK LEE

Profesor Young Woo Kim (pejuang pelayanan stroke), Jae Jon Sheen (bedah saraf), dan Si Baek Lee (neurologi) memimpin tim stroke di Rumah Sakit St. Mary Uijeongbu, Korea. Melalui kerja sama antardepartemen, edukasi tim, dan perbaikan yang didukung oleh data, mereka berhasil mengumpulkan lima Penghargaan Angels WSO.

Sung Il Sohn
SUNG IL SOHN

Prof. Sung-Il Sohn adalah Koordinator Nasional RES-Q untuk Korea Selatan dan Direktur Neurologi di Rumah Sakit Dongsan Universitas Keimyung. Sebagai anggota dari komite ilmiah global RES-Q, ia telah memelopori perbaikan dalam kualitas perawatan stroke melalui simulasi stroke dan RES-Q di Korea sejak tahun 2019.

Nijasri C Suwanwela
NIJASRI C SUWANWELA

Prof. Nijasri C Suwanwela, seorang profesor di bidang neurologi di Universitas Chulalongkorn, merupakan direktur pusat komprehensif Rumah Sakit Memorial King Chulalongkorn yang berhasil memenangkan penghargaan diamond, wakil presiden Asosiasi Neurologi ASEAN dan turut mendirikan sertifikasi pusat stroke standar di Thailand.

Tasanee Tantirittisak
TASANEE TANTIRITTISAK

Dr. Tasanee Tantirittisak memimpin Institusi Neurologi Thailand yang berhasil memenangkan penghargaan. Ia adalah presiden Asosiasi Neurologi Thailand dan turut membentuk sertifikasi pusat stroke standar. Ia selalu antusias untuk berbagi pengalaman sehingga menjadikannya teladan dalam peningkatan perawatan stroke di Thailand.

Somchai Towanabut
SOMCHAI TOWANABUT

Dr. Somchai Towanabut dari Institut Neurologi Thailand merupakan kepala tim neurologi nasional di Kementerian Kesehatan Masyarakat, koordinator nasional untuk Thailand, dan merupakan pendiri sertifikasi pusat stroke standar. Ia memelopori Angels Award setempat untuk mendorong perbaikan kualitas pusat stroke.

Firas Al Kurdi
FIRAS AL KURDI

Dr. Firas Al Kurdi adalah direktur operasional di layanan ambulans nasional dan direktur medis di Emirates Field Hospital di Uni Emirat Arab. Ia memprioritaskan standar yang tinggi dalam edukasi penatalaksanaan stroke bagi staf EMS karena dampaknya dalam mengurangi penundaan pra-rumah sakit dan memaksimalkan perawatan sesuai jendela waktu.

Ignacio Amorin Costabile
IGNACIO AMORÍN COSTÁBILE

Dr. Ignacio Amorín Costábile adalah seorang ahli neurologi dari Montevideo, Uruguay, ia mengarahkan Program Kesehatan Otak Nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan Masyarakat. Pada tahun 2020, ia memimpin pembentukan protokol stroke nasional Uruguay yang mengharuskan agar semua pasien stroke diarahkan ke pusat trombolisis terdekat.

Mai-Duy-Ton
MAI DUY TON

Prof. Mai Duy Ton adalah kepala Pusat Stroke Bach Mai di Rumah Sakit Bach Mai dan departemen stroke dan penyakit serebrovaskular di Rumah Sakit Nasional Hanoi. Kepemimpinannya yang kuat membantu menjadikan Bach Mai sebagai acuan kualitas perawatan stroke di Vietnam. Ia mencurahkan keahliannya untuk mengembangkan jaringan stroke nasional.

Arvind-Sharma
ARVIND SHARMA

Dr. Arvind Sharma adalah konsultan neurologi senior di Rumah Sakit ZYDUS. Sebagai profesor neurologi, direktur Brain-Heart Foundation, dan sekretaris Asosiasi Stroke India, ia memiliki antusiasme dalam meningkatkan dan membakukan perawatan stroke di seluruh penjuru negeri. Ia bergabung dengan Dewan Direksi WSO pada bulan Oktober 2022.

Suman Kushwaha
SUMAN KUSHWAHA

Dr. Suman Kushwaha adalah profesor neurologi di Institute of Human Behaviour and Allied Sciences, Delhi, rumah sakit pemerintah pertama di India yang meraih status diamond. Upayanya dalam meningkatkan kualitas perawatan stroke meliputi membangkitkan kesadaran masyarakat, mengedukasi perawat dan paramedis, serta mengimplementasikan Model Stroke and Hub.

Shaji C V
SHAJI C V

Dr. Shaji C V adalah profesor dan kepala neurologi di Government T D Medical College, Alappuzha, Kerala, India. Sebagai katalis dan pejuang perubahan dalam perawatan stroke menjadikannya sebagai penggerak di balik begitu banyak inisiatif yang difokuskan pada pasien yang meliputi kunjungan ke rumah dan perawatan paliatif di berbagai wilayah di distrik Alappuzha.

Pemenang dan Nomine Penghargaan Spirit of Excellence WSO 2021

Para pemenang Penghargaan Spirit of Excellence WSO perdana diumumkan dalam siaran langsung di Kongres Stroke Dunia pada Oktober 2021. Gulir ke bawah untuk melihat para pemenang dan nomine yang dihargai atas komitmen mereka terhadap keunggulan perawatan stroke dan atas kontribusi yang luar biasa dalam meningkatkan standar perawatan di rumah sakit dan komunitas mereka. Baca lebih lanjut

Dinding penghormatan

Angels Initiative merasa bangga dapat mengukuhkan para pemenang Angels Award ESO dan WSO, EMS Angels Award, serta Penghargaan Spirit of Excellence.